KESEMPATAN BINUSIAN MENJADI DEVELOPER KELAS DUNIA SEBAGAI SOLUSI ATAS KEBUTUHAN MASYARAKAT

Jakarta8 Desember 2020 – Indonesia adalah negara dengan populasi ke-4 terbesar di dunia, dengan 56% penetrasi pengguna internet dan 53% dari populasi tersebut adalah pengguna mobile internet aktif. Baru-baru ini World Economic Forum mengeluarkan The Future of Jobs Report 2020 yang melaporkan bahwa kebutuhan akan tenaga kerja yang memiliki kompetensi tinggi di bidang teknologi, digital, big data dan artificial intelligence semakin meningkat.

Untuk menjawab tantangan tersebut, BINUS UNIVERSITY bersama dengan Apple menyelenggarakan Apple Developer Academy @BINUS yang sejak diresmikan pada tanggal 7 Mei 2018 telah menghasilkan sebanyak 558 lulusan dari tiga batch serta ratusan aplikasi yang menjadi solusi permasalahan yang ada dalam masyarakat.

Hari ini diadakan Graduation Ceremony and TalentSpark Apple Developer Academy Indonesia yang terdiri 400 siswa dari 3 kampus, yaitu Apple Developer Academy @BINUS, Jakarta; Apple Developer Academy Universitas Ciputra, Surabaya; dan Apple Developer Academy @Infinite Learning, Batam. Diadakan secara virtual melalui Zoom, acara ini dihadiri oleh Bapak Prof. Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro, S.E., M.U.P., Ph.D. selaku Menteri Riset, Teknologi dan Kepala Badan Riset Inovasi Nasional Republik Indonesia; Bapak Eko Cahyanto , Kepala BPSDMI Kementerian Perindustrian mewakili Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita; Lisa Jackson selaku Wakil Presiden Apple untuk Lingkungan, Kebijakan dan Inisiatif Sosial, Bapak Emil Dardak selaku Wakil Gubernur Jawa Timur; Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, M.M selaku Rektor BINUS UNIVERSITY, BINUSIAN Leaders, Pimpinan dan siswa Apple Developer Academy Surabaya dan Batam, Partner industry dan venture capital, serta keluarga mahasiswa Apple Developer Academy.

Dalam acara ini, empat kelompok developer diberikan kesempatan untuk mempresentasikan aplikasi buatan mereka. Ada 2 aplikasi yang dipresentasikan Apple Developer Academy @BINUS dalam acara ini. Yang pertama adalah Aura yang saat ini sudah tersedia di App Store, adalah sebuah alat untuk pelayanan perawatan darurat dan de-stigmatisasi untuk orang Indonesia dengan epilepsi. Aplikasi yang kedua adalah Muara, sebuah pembelajaran jarak jauh yang interaktif untuk Museum Nasional Indonesia.

BINUS Higher Education dengan visi “Fostering and Empowering the society in building and serving the nation”, berkomitmen memberdayakan masyarakat dengan menghasilkan karya yang bersifat solutif terhadap kebutuhan dan permasalahan dalam masyarakat. Melalui Apple Developer Academy @BINUS telah menghasilkan 558 lulusan dari tiga batch juga ratusan aplikasi yang dapat diunduh melalui Apps Store.

Alumni banyak bekerja pada perusahaan unicornmultinational, juga mendirikan startups. Keterlibatan mereka di perusahaan memberi dampak yang cukup signifikan dimana pengalaman fokus pada customer journey membawa pola pikir dan kerja yang efektif serta efisien dalam mengembangkan aplikasi, merancang proses bisnis, user interface maupun user experience, serta berbagai hal dalam pengembangan produk. Banyak dari alumni kami mendapat kepercayaan untuk menjadi pemimpin proyek meski usia mereka relatif muda. Pada bulan September 2020, 2 tim alumni terpilih dan mendapat beasiswa Apple Entrepreneur Camp 2020 dari Silicon Valley. Selain itu, beberapa alumni yang mengembangkan startups berhasil mendapatkan pendanaan dari beberapa akselerator.

“90% lebih program dilaksanakan secara virtual melalui ribuan jam diskusi dan mentoring. Agar adaptif terhadap dinamika peserta batch 3, program disesuaikan sedemikian rupa, sehingga memfasilitasi mereka yang memiliki kebutuhan khusus seperti disabilitas netra. Saya menyampaikan apresiasi kepada Apple atas komitmen melalui Developer Academy Program. Terima kasih juga kepada semua pihak yang telah mendukung Apple Developer Academy @BINUS ini; partner perusahaan dari berbagai bidang industri, asosiasi industri, organisasi kemasyarakatan, dan media, serta dukungan penuh dari pemerintah sejak awal program hingga hari ini”, ujar Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, M.M selaku Rektor BINUS UNIVERSITY dalam pidato sambutannya.

Apple Developer Academy @BINUS adalah salah satu program yang masuk ke dalam program besar (2+1)+1 BINUS UNIVERSITY. Program (2+1)+1 adalah program yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk merasakan pengalaman kerja di dunia nyata selama 1 tahun. Selama 1 tahun sisa masa kuliahnya mahasiswa akan belajar di luar lingkungan kampus dan menimba ilmu dari perusahaan-perusahaan multinasional dan atau global. Dengan terjun lebih awal ke dunia kerja, lulusan BINUS UNIVERSITY memiliki keunggulan dalam hal kompetensi yang lebih handal yang dibutuhkan setelah mereka lulus kuliah untuk bekerja sebagai professional maupun sebagai entrepreneur.